gadis berkerudung biru   
can...tik sekali siang itu    
menarik sukma untuk mencumbu    
di peraduan buaian bayu
ku terjatuh pada tatapannya   
tajam menusuk relung hatiku    
ingin rasa ku singkap waktu    
membuka angan, menerpa pandang
kau jadikan aku raja di singgasanamu   
ku angkat ratu kau temani aku    
bercakap kita terdiam tanpa kata    
dalam nafas sebaris nama    
"oh... adinda.."
jika ini yang pertama...   
kau sangat menggoda    
jikalaupun ini menjadi yang terakhir bagi kita...    
kau takkan pernah ku lupa
"Din,   
jikalapun kita jauh,    
pandanglah embun dan mentari di pagi hari,    
tanpa malu mereka merindu,    
begitu pula aku..."
   
Malang, 4 Juli 2010




2 comments:
biru apa abu2. .hha
hha...
aku lupa warnanya...samar2 se, soale gak pegang
Posting Komentar